PHBI atau Peringatan Hari Besar Islam kami lakukan sebagai fondasi kami yang bertujuan untuk terus mengimplementasikan pendidikan karakter kepada peserta didik kami.
Berbagai kegiatan hari besar Islam kami selenggarakan dari mulai pesantren kilat, rangkaian tarhib, dan juga lomba-lomba yang bertujuan untuk terus meningkatkan nilai karakter religius dan islami peserta didik kami. Kami berharap dengan berbagai kegiatan hari besar Islam ini, peserta didik dapat meningkatkan rasa syukur dan terus meningkatkan ukhuwah islamiyah kepada masyarakat sekitar.